BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Hotspot di Riau hari ini, Kamis, 27 Februari 2020, meningkat tajam. Jumlahnya sebanyak 34 titik. 30 titik diantaranya diduga adalah titik api di lahan terbakar.
Sehari sebelumnya, BMKG Stasiun Pekanbaru melaporkan jumlah titik panas di Riau hanya 6 titik, 4 diantaranya diduga titik api. Namun pada hari ini angkat hotspot meningkat drastis.
Kasi Data dan Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru, Marzuki menjelaskan 34 titik panas itu berada pada tingkat kepercayaan di atas 50%. Tersebar di 4 kabupaten di Riau.
Diantaranya terdapat di Kabupaten Kepulauan Meranti dengan jumlah hotspot 24 titik. Kemudian hotspot juga terpantau muncul di Kota Dumai dengan jumlah 13 titik.
Selain itu hotspot juga terdeteksi kemunculannya di Pelalawan dan Bengkalis, dengan masing-masing terdapat 2 dan 4 titik.
Selanjutnya, dijelaskan Marzuki, untuk hotspot dengan tingkat kepercayaan di atas 70% atau di duga titik api terdeteksi sebanyak 30 titik.
Daerah yang menyumbang terbanyak yakni Kepulauan Meranti yakni ada 19 titik. Sedangkan di Dumai terdapat 11 titik. (bpc3)