BERTUAHPOS.COM, BUKITTINGGI – Marchingband Gita Jam Gadang (MBGJG) Kota Bukittinggi tampil mengagumkan dalam Karnaval Ragam Budaya Nusantara dalam rangka Kemah Budaya Tingkat Nasional Ke-X Tahun 2019 di Lapangan Anas Karim Kota Padang Panjang, Kamis (29/8). Setelah star pawai karnaval yang dilepas oleh Walikota Padang Panjang Fadly Amran itu berlangsung meriah. MBGJG yang berada dibelakang barisan Paskibra Kota Padang Panjang langsung menjadi daya tarik tersendiri oleh pengunjung yang sejak pagi sudah memadati jalan yang dilalui pawai karnaval.Â
Â
Dengan menggunakan kostum berwarna biru putih, para personil MBGJG ini pun berhasil mencuri ribuan pasang mata di area Panggung Utama, tempat di mana iring-iringan karnaval dimulai. Suara musik lagu perjuangan dan daerah minang yang bawakan MBGJG serta harmonisasi antara pemain musik pun berhasil dilakukan oleh para personilnya.
Â
Dalam kesempatan pertama star itu, MBGJG langsung membuat atraksi di depan panggung utama yang disaksikan oleh Forkompinda Kota Padang Panjang dan perwakilan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan serta tamu undangan lainnya. Pada penampilan pertama MBGJG menbawakan empat buah lagu perjuangan dan nasional “Bangun Pemuda Pemudi dan Manuk Dadali yang kemudian dilanjutkan lagu daerah “Mudiak Arau dan Bareh Solok” mewakili lagu daerah minang.
Â
Penampilan MBGJG di Panggung Utama ini pun membuka rangkaian parade karnaval pada siang itu. Setelah tampil memukau di Panggung Utama, para personil MBGJG ini pun langsung melanjutkan kegiatan mereka dengan pawai parade menuju Lapangan Gelangang Olahraga Khatib Sulaiman Bancah Laweh. Sepanjang jalan yang dilalui prrsonil MBGJG menyapa secara langsung para pengunjung yang berada sepanjang jalan yang dilalui.Â
Â
Sementara itu, di barisan belakang para peserta parade karnaval lainnya juga turut meramaikan, seperti rombongan peserta Kemah Budaya Nasional dari 34 provinsi Indonesia serta para peserta drumband dari berbagai sekolah, kelompok masyarakat dan barisan SKPD dalam lingkungan Pemko Padang Panjang. Parade karnaval ini pun disambut hangat para pengunjung, serta para peserta karnaval yang terlihat antusias. Momen ini pun dijadikan sebagai ajang berswafoto oleh pengunjung yang padat sepanjang jalan yang dilalui peserta karnaval.Â
Â
Suasana semakin meriah ketika peserta karnaval KBN dari berbagai provinsi melewati panggung utama masing-masing memperlihatkan pertunjukan dengan menampilkan kesenian khas daerah masing-masing sekitar dua menit yang disambut hangat oleh Walikota Fadly Amran dan Wakil Walikota Asrul berserta tamu kehormatan yang berada diatas panggung utama itu. Tak hanya tampil di depan panggung utama, rombongan MBGJG juga dua kali melakukan pertunjukan sepanjang rute karnaval. Terakhir MBGJG tampil di Lapangan Sepak Bola GOR Khatib Sulaiman untuk menghibur ratusan masyarakat dan peserta karnaval setelah sampai finish dengan membuat formasi display.Â
Â
Ketua Harian MBGJG, M. Nur Idris menyampaikan setelah karnaval menyampaikan perasaan puas atas penampilan anak binanya yang tergabung dalam MBGJG. Ketua Persatuan Drumband Indonesia (PDBI) Kota Bukittinggi ini juga menyampaikan senang bisa berpartisipasi dalam karnaval Ragam Budaya Nusantara ini di Padang Panjang. Ia bahkan menyampikan terima kasih kepada Pemko Padang Panjang yang telah mempercayai marchingband MBGJG tampil diajang nasional yang diikuti oleh peserta dari berbagai provinsi itu.Â
Â
” Kami sangat senang bisa ambil bagian dan partisifasi di karnaval Ragam Budaya Nusantara ini. Kami menyampaikan terima kasih kepada Pemko Padang Panjang yang telah mengundang MBGJG untuk tampil di acara karnaval ini. Anak-anak kami Tim MBGJG juga merasa senang bisa berpartisipasi dan memeriahkan ajang nasional ini” ujar M. Nur Idris usai karnaval. Bahkan ia mengaku bahwa partisipasi MBGJG ke karnaval KBN ini sudah mendapat restu dari Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias yang juga Ketua Dewan Penbina MBGJ.(bpc19)