BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Kepala Dinas Sosial Provinsi Riau Dahrius Husein mengatakan setakat ini, baru Kabupaten Rohul yang ajukan bantuan korban banjir selama 2018.
“Baru Rohul yang ajukan. Saya lupa desa pastinya di mana. Jumlahnya pun saya tidak tahu pasti tapi ada di kantor,” katanya kepada bertuahpos.com, Selasa (9/1/2018) saat berkunjung ke ruang wartawan di Pemprov Riau.Â
Dia menambahkan, untuk keseluruhan baperstok sembako dan bantuan lain untuk korban bencana di Riau cukup. Bantuan ini diberikan oleh Kementerian Sosial untuk selanjutnya disalurkan kepasa daerah yang membutuhkan.Â
Diantara baperstok yang kini tersedia di dinas sosial selain makanan kemasan ada tikar, selimut, tenda dan sejenisnya. Total keseluruhan jika dinilaikan dengan uang yakni Rp8 miliar lebih.Â
“Akhir tahun kemarin, Kampar yang ada minta tambahan bantuan dari kami. Mungkin karena stok yang mereka miliki sudah habis. Karena seluruh barang itu harus didistribusikan,” sambungnya.Â
Lebih lanjut, Dahrius Husein menambahkan, untuk sementara ini baperstok untuk bantuan korban bencana di Riau, diklaim aman dan siap disalurkan jika dibutuhkan. (bpc3)