BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Dari 437.945 orang, buruh bersertifikasi di Provinsi Riau masih di bawah 5.000 orang.
Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Kependudukan (Dinasnakertransduk) Provinsi Riau, Rasidin Siregar mengatakan, dari angka tersebut sebagian besar buruh yang kantongi sertifikasi banyak di sektor keselamatan.
“Saya enggak bisa hitung angka pastinya. Banyaknya memang di sektor kesehatan, misalnya ahli K3 umum keselamatan kerja. Ataupun ahli bidang pesawat angkat angkut,” katanya, Senin (1/5/2017).
Dia menambahkan, dari sektor itulah diketahui bahwa buruh yang kantongi sertifikasi di Provinsi Riau masih sangat kecil. Karena memang di sektor ini perusahaan lebih mengutamakan buruh yang sudah sertifikasi.
“Tanpa sertifikasi perusahaan tidak akan mau mempekerjakannya. Mislanya di bidang pesawat angkat angkut. Kalau tidak kantongi sertifikasi jangan harap. Perusahaan tidak akan mau. Karena mereka juga takut di salahkan,” tambahnya.
Sementara itu, untuk disektor Migas dan perkebunan sendiri, kata Rasidin, juga masih belum banyak buruh kantongi sertifikasi. Angkanya juga sangat rendah sekali. Kecuali mereka yang sudah menduduki posisi jabatan strategis di perusahaan tersebut. “Saya kira juga tidak melebihi 5000 buruh tadi yang sudah punya sertifikasi. Karena ketahuan sekali. Dari pendidikannya saja juga bisa dilihat kan?,” tambahnya. (bpc3)