BERTUAHPOS.COM, SIAK – Memasuki masa new normal, Dinas Perpustakaan dan Arsip (DPA) Kabupaten Siak Riau, tetap membuka pelayanan peminjaman buku bagi masyarakat dan para pelajar yang hendak menambah ilmu pengetahuan melalui buku-buku bacaan. Sebagaimana disampaikan oleh Kepala DPA Siak Muhammad Arifin, belum lama ini.
“Selama masa new normal ini pelayanan peminjaman buku di DPA Kabupaten Siak tetap kita buka, tapi semua harus sesuai dengan prosedur kesehatan protokol Covid-19,” ujar Muhammad Arifin.
Dikatakannya juga, pihak DPA Kabupaten Siak juga sudah menyiapkan berbagai fasilitas protokol Covid-19 bagi para pengunjung yang hendak meminjam buku, termasuk menyiapkan tempat cuci tangan di depan pintu masuk Kantor Dinas Perpustakaan dan Arsip (DPA) Siak.
“Agar kita semua tetap aman, tentunya kita harus tetap menjaga jarak dan patuhi imbauan pemerintah terkait penerapan protokol Covid-19,” tutupnya. (adv)