BERTUAHPOS.COM, LIMAPULUH KOTA – Dialog bertema menuju BA 1 C yang digawangi Balai Wartawan (BW) Luak Limo Puluah (Kabupaten Limapuluh Kota dan Kota Payakumbuh), akhir pekan lalu menghadirkan Balon Kada Darman Sahladi.
Â
Pada kesempatan itu Darman Sahladi, mengakui keseriusannya untuk maju dalam pertarungan memperebutkan kursi orang nomor wahid di luak nan bungsu itu.
Â
“Secara prinsip saya sudah mendaftar ke Partai Demokrat sebagai Balon Bupati. Ini membuktikan kalau saya serius untuk ikut pilkada,” jelasnya saat Dialog di ruang BW Jalan Olahraga eks Kantor Bupati Lama.Â
Â
Bila ia dipercaya masyarakat Limapuluh Kota untuk memimpin lima tahun ke depan, dirinya siap mengutamakan program kemasyarakatan. “Kita akan bawa slogan Limapuluh Kota rumah kita bersama,” jelas mantan Ketua DPRD Limapuluh Kota priode 2009-2014 silam.
Â
Dia menyebut, masih tingginya angka kemiskinan yang terjadi di Limapuluh Kota akan mejadi catatan tersendiri bagi Politisi Demokrat yang kini dipercaya duduk di DPRD Propinsi Sumbar.Â
Â
“Kita berupaya untuk mengurangi angka kemiskinan yang masih tinggi di Limapuluh Kota. Meski ada penurunan setiap tahunnya, namun angka 8,26 persen  kemiskinan di Limapuluh Kota masih menghantui kita,” sebutnya.Â
Â
Dengan slogan Limapuluh Kota Rumah Kita Bersama, Darman Sahladi turut memaparkan misi sehingga program kemasyarakat yang telah direncanakan bisa terwujud. Yakni, pencapaian peningkatkan SDM melalu pendidikan formal dan informal menuju masyarakat berkarakter. Â
Â
Pertanian yang handal dengan menciptakan industri-industri diberbagai bidang pertanian. Pembangunan berbasis nagari dengan partisipasi masyarakat. Manajemen pemerintahan yang transparan dan akuntabel. Menjadikan budaya dan adat sebagai kearifan lokal sebagai sendi dalam kehidupan bermasyarakat. (khatik)