BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Bermain merupakan sifat dasar anak yang dilakukan secara alamiah. Namun permainan anak-anak bisa diarahkan untuk membentuk pola fikir dan karakter untuk buah hati kita. Inilah yang melatarbelakangi hadirnya Robotics Education Center di Pekanbaru pada tahun 2008 silam.
Â
Owner Robotics Education Center, Joni, Jumat (20/3/2015) menerangkan, kehadiran sekolah robot ini sekaligus menyediakan sarana belajar bagi anak dalam bereksplorasi membangun kraetivitas dan pengetahuan. Karena di REC, anak-anak  diajarkan seni membangun struktur.
Â
Sebagai tahap awal, anak-anak belajar struktur dengan alat bantu  brick-brick lego (bisa yang Duplo atau Basic Lego maupun Lego Education).
Â
“Dengan benda ini mereka mulai membangun dan terus membangun. Tujuannya agar kreativitas mereka muncul dari setiap percobaan yang mereka lakukan,” ujar Joni kepada bertuahpos.com.
Â
Ia menerangkan, pada tahun pertama, REC Pekanbaru memperkenalkan  program labview softwere. Program ini juga digunakan oleh NASA. Setelah program tersebut barulah Mindstroms softwere dan terus berkembang dari waktu ke waktu sampai saat ini.
Â
“Dengan mengenalkan konsep ropbotika sejak dini, diharapkan anak-anak bisa membuat mesin sederhana sesuai dengan level kemampuan mereka. Proses membuat mesin ini menarik, karena ketika sedang membangun, sebenarnya mereka akan mendapat banyak kemampuan atau skil,” terangnya lagi.
Â
Beberapa kemampuan yang akan terasah diantaranya kemampuan fisik (kemampuan motorik dan koordinasi mata dan tangan), Emosi (kesabaran dan ekspresi diri), Sosial (Sharing dan bekerjasama dengan tim), Berpikir, pembentukan konsep, pembentukan bahasa (penjelasan penemuan dan proses).
Â
Aktifitas ini dapat menstimulasi dan mengarahkan anak dimasa yang akan datang untuk menjadi ahli mekanik, builder, desainer, engineer, arsitek dan lain-lain, dengan mengetahui bakat si anak kita akan dapat mengarahkan anak sesuai minat dan bakatnya.
Â
Lembaga belajar yang beralamat di Jalan Tuanku Tambuasai no. 275 Pekanbaru ini memiliki tiga tingkatan kelas. Yaitu kelas dasar atau Science, kelas builder dan programing. Biaya perbulan yang dikeluarkan juga tidak mahal, tergantung dari tingkatan kelas dan kesulitannya hanya pada rentang harga Rp 250 sampai 400 ribu. Dengan waktu belajarnya juga dapat disesuaikan dengan jadwal kegiatan sekolah anak. (nova)
Â