BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pakar ekonomi Indonesia, Rizal Ramli memaparkan bahwa sistem demokrasi itu adalah pemisahan kekuasaan.
Rizal Ramli mengutip konsep trias politika dicetuskan oleh Montesquieu, yakni pemisahan kekuasan antara legislatif, yudikatif, dan eksekutif.
“Sistem Demokrasi itu didukung oleh Trias Politika: pemisahan kekuasaan eksekutif, legislatif dan judikatif,” tulis Rizal Ramli di akun twitternya, @RamliRizal, Kamis 16 September 2021.
Namun, lanjut Rizal Ramli, pada saat ini, dirninya melihat yang terjadi di Indonesia bukanlah pemisahan kekuasaan. Akan tetapi, pembagian kekuasaan.
Menurut dia, pembagian kekuasana dalam satu kesatuan oligarki ini merusalak demokrasi di Indonesia
‘Hari ini yg terjadi bukan pemisahan kekuasaan, tetapi pembagian kekuasaan dalam satu kesatuan oligarki yg merusak demokrasi,” tutup dia. (bpc4)