BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru berencana mengurangi jumlah Tenaga Harian Lepas (THL). Dipastikan tahun 2017 ini Pemko tidak akan menambah jumlah THL.
Ketika dikonfirmasi Plt Kepala Badan Pengelola Aset (BPKAD) Kota Pekanbaru, Alek Kurniawan menyebutkan memang anggaran untuk sekitar 5847 THL yang dialokasikan tiap tahun cukup besar. “ Seperti yang pernah kita sampaikan juga. Anggaran Rp 150 miliar tiap tahun. Yang dialokasikan ke APBD,†kata Alek, Kamis (12/01/2017).
Alek sebut THL paling banyak seperti di tenaga kebersihan jalan, bina marga, Badan Pendapatan Daerah, Satpol PP, Damkar, Dishub, dan sekretariat. “ Makanya dengan anggaran sebanyak itu kita berharap THL harus bekerja maksimal,†terang Alek.
Baca: Moratorium, Nasib Ribuan THL Pekanbaru di ‘Ujung Tanduk
Seperti diberitakan sebelumnya Ketua Tim Evaluasi THL, Azmi menyebut ada banyak ditemukan THL yang tidak efektif lagi untuk dipekerjakan. Azmi sampaikan setidaknya 20 persen hingga 30 persen THL Pemko Pekanbaru bakal dikurangi.
Sementara untuk Satker yang kekurangan THL, misal seperti Satpol PP Pekanbaru atau Badan Penanggulangan Bencana Pemadam Kebakaran diambil dari Satker yang jumlah THL berlebih. “Kita tidak akan menambah THL. Beberapa SKPD yang tidak terlalu banyak membutuhkan THL akan dipindahkan ke Satker yang membutuhkan,” jelas Azmi.
Penulis: Riki Ariyanto