BERTUAHPOS.COM (BPC) PEKANBARU – Menjamur nya kuliner di Pekanbaru menjadikan referensi-referensi bagi pecinta nya. Berbagai macam kuliner di Pekanbaru yang dapat kita nikmatin. Inilah beberapa macam kuliner yang berlebel internasional yang telah hadir di Pekanbaru.
1. California Fried Chiken (CFC)
California Fried Chiken (CFC) pertama kali hadir di Jalan Sudirman Pekanbaru, setelah itu hadir di beberapa tempat seperti Mal Pekanbaru, merupakan Ayam kentaky yang disuka oleh semua kalangan, khususnya anak-anak.
2. J.Co Donuts
Pertama kali hadir di Mal Ska dan Mal Ciputra Pekanbaru, setelah itu J.Co hadir di pusat perbelanjaan Giant di Jalan Tuanku Tambusai Pekanbaru, di Indonesia menjadi cabang yang ke 121. Merupakan kuliner donat yang selalu hits sejak pertama hadir sampai saat ini. Tempat ini kerap dijadikan tempat nongkrong sambil menikmati suguhan dari J.co Donuts.
3. Kentucky Fried Chiken (KFC)
KFC telah hadir di beberapa tempat di Pekanbaru, Seperti Mal Pekanbaru, Mal Ciputra Seraya, Jalan Sudirman, Jalan Arifin Ahmad, dan di Rumbai jalan Yos Sudarso. Tempat kuliner yang hampir sama dengan CFC, menyediakan ayam kentaki dan menu lainnya yang disukai oleh semua kalangan.
4. A&W
A&W yang merupakan kependekan dari nama belakang dua orang pemiliknya yaitu Roy Allen dan Frank Wright. A&W hadir di Pekanbaru di beberapa tempat, seperti Mal Ciputra Seraya, Mal Ska, Suzuya Plaza. Masih menyerupai dengan CFC dan KFC, namun A&W tetap menjadi salah satu pilihan untuk menikmati ayam kentaky sesuai dengan selera.
5. Paparon’s Pizza
Paparon’s Pizza yang merupakan tempat pizza yang berasal dari Amerika dan restoran Italia hadir di Pekanbaru yaitu berada di jalan Diponegoro no. 25 Pekanbaru.
6. Pizza Hut
Pizza Hut yang menjamur di Kota Pekanbaru seperti Jalan Sudirman, Mal Ska, Mal Ciputra Seraya, Jalan Soebrantas Panam selalu dibanjiri pengunjung bagi pecintanya.
7. BreadTalk
BreadTalk merupakan gerai yang menyediakan berbagai macam roti hadir di Pekanbaru yang berada di Mal Ska. Menyajikan beberapa pilihan menu pilihan dari roti-roti yang berkualitas.
8. Starbucks
Starbucks hadir pada tanggal 11 Desember 2015 membuka gerai pertamanya di Pekanbaru yang berlokasi di Mal Ska sekaligus menandai kehadiran Starbucks di kota ke-17 di Indonesia. Gerai ini memiliki desain bergaya modern dan nyaman yang dapat mangakomodasi lebih dari 100 pelanggan.
9. Mc Donalds
Kuliner internasional Mc Donalds yang 10 tahun lalu sempat meramaikan kuliner di Pekanbaru kini kembali hadir di tengah-tengah kota Pekanbaru pada tanggal 21 Desember 2015 di jalan Sudirman Pekanbaru.
10. Pepper Lunch
Pepper Lunch yang merupakan makanan khas dari Jepang dengan memasak makanan sendiri menurut selera masing-masing. Pepper Lunch telah hadir di kota Bertuah sejak tanggal 27 Desember 2015.