BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Rich Kopi di lantai tiga Plaza Citra Pekanbaru hadir dengan kosep Kedai Kopi tetapi mengedepankan suasana Cafe. Inilah yang menjadikan Rich Kopi berbeda dengan Kedai Kopi pada umumnya. Sesuai dengan namanya, Rich Kopi lebih menonjolkan kekayaan menu kopi.
Â
“Rich Kopi menjadi andalan disini, karena dengan menggunakan bubuk Kopi Robusta. Selain itu juga cara penyajiannya yang berbeda dan lebih unik yaitu dibuat langsung di depan pemesannya dengan menggunakan driper manual,” ujar Syafril Adi Saputra Manager Rich Kopi Pekanbaru kepada bertuahpos.com, Rabu(20/02/2015).
Â
Hal lain yang menjadi Rich Kopi berbeda dan spesial dengan kopi-kopi pada pada proses pembuatanya. Dimana Rich Kopi sudah memberlakukan standar yang baik dalam membuat kopi yakni dengan menggunakan suhu air 95 derajat.
Â
“Kalau pakai mesin, suhunya 100 derajat celcius. Itu kurang baik, karena akan menghasilkan minyak, sehingga asamnya akan sangat terasa,” katanya.
Â
Selain itu di Rich Kopi yang menjadi andalan di tempat ini adalah Kopi Robusta dimana dengan rasanya yang khas yaitu rasa kelat membuat Robusta banyak diminati para pecinta Kopi. Rich Kopi menghadirkan Robusta langsung dari Jawa dan Aceh yang didatangkan dalam bentuk bubuk. Dua daerah ini dipilih karena memiliki kopi yang berkualitas baik. Dijelaskan Syafril, Kopi Robusta juga baik diminum saat pagi hari sebelum sarapan, berbeda dengan Kopi Arabica yang kurang dapat buat perih jika perut dalam keadaan kosong.
Â
Menu- menu kopi lainya yang dapat dinikmati di Rich Kopi seperti Ice Kopi Susu Arabica yang cocok untuk pengopi pada umumnya, selain itu juga ada kopi espresso italy dan kopi Vietnam. Pengunjung juga dapat menikmati minuman segar seperti Es cincau kelapa muda, es kelapa orange yang cocok untuk penyegar dan panas dalam. Hadir juga Kopi Jelly, yakni  kopi yang dicampur dengan jelly yang tersedia panas dan dingin.
Â
Selain itu Rich Kopi juga menyajikan Kopi Hitam Aceh yang memang  didatangkan dari Aceh. Kopi Hitam Aceh sajian dari Rich Kopi memiliki aroma yang spesial sehingga sebelum  meminumnya mesti di hirup dulu. Sedangkan untuk menu pembuka Rich Kopi menyajikan konsep menu kampung seperti singkong goreng sambal pedas, dan tahu goreng.
Â
Rich Kopi juga menyajika menu- menu makanan berat sperti ayam goreng saus rica-rica dengan pilihan rasa sausnya ada lima pilihan asam manis, rica-rica, lada hitam, sambal hijau, dan sambal pedas. Pengunjung juga dapat menilmati Soto ayam spesial dimana kuah soton yang disajikan seperti kaldu dengan rasa ayam. Jadi bagi anda yang ingin bersantai atau nongkrong dapat datang ke Rich Kopi lantai tiga Plaza Citra Pekanbaru.(yogi)
Â