BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Sejumlah pihak, termasuk dari profesi jurnalis terus mempertanyakan apa dampak Pilpres terhadap perekonomian 2019. Apakah akan berdampak baik, atau malah buruk.
Asisten Direktur Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter Bank Indonesia (BI), Handri Wilaga mengatakan bahwa Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 tidaklah berdampak negatif pada perekonomian Indonesia. Malahan, untuk beberapa sektor seperti usaha advertising, Pilpres dan Pileg malah berdampak positif.
“Pileg dan Pilpres ini efeknya justru positif. Sektor advertising misalnya, justru malah untung kalau ada Pileg dan Pilpres ini,” jelas Handri kepada bertuahpos.com, Rabu 19 Desember 2018.
Dilanjutkan Handri, perekonomian Indonesia di tahun 2019 malah lebih banyak dipengaruhi kondisi ekonomi global. Namun, tidak akan begitu berpengaruh oleh kondisi internal.
“Walau sekarang terasa gaduh, itu hanya di media sosial saja. Kalau di dunia nyata, Pilpres ini malah berefek positif,” pungkas dia. (bpc2)