BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Pada Final Liga Champions, Bayern Munchen vs Paris Saint-Germain (PSG) akan menjadi laga adu skill di liga sang juara ini. Pertandingan akan dilangsungkan pada Senin, 24 Agustus 2020 dini hari, di Stadion da Luz, Portugal.
Para pengamat dan pencinta sepak bola memperkirakan pertandingan ini akan menimbulkan decak kagum bagi para pendukung masing-masing tim.
PSG akan menghadapi lawan yang berat, yaknu asuhan Hansi Flick. Sementara itu, Flick sendiri mengakui bahwa gawang Munchen harus selalu siap dengan serangan PSG yang harus selalu diwaspadai.
Para pemain Munchen cenderung memiliki kemampuan sama. Artinya tak ada sosok yang benar-benar diandalkan, walau Robert Lewandowski adalah sang striker yang sulit ditandingi dari sisi jumlah gol.
Sementara PSG memiliki dua pemain dengan kemampuan skill tinggi, yakni Neymar dan Kylian Mbappe. Flick memastikan sudah punya strategi untuk mengatasi kedua pemain ini.
Meski demikian kata Flick, para pemain Munchen harus tetap memiliki kewaspadaan tingkat tinggi. Paling utama bagaimana membuat pertahanan yang baik dengan tidak memberi ruang sedikitpun untuk pemain PSG melancarkan tendangan ke gawang. (bpc2)