BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Terdapat berbagai macam penyebab yang dapat membuat jari tangan menjadi membangkak, seperti infeksi, cedera, asam urat dan lainnya.
Terkadang bengkak yang yang terjadi pada jari tangan sering dibiarkan hingga pulih dengan sendirinya. Namun hal tersebut kadang membutuhkan waktu yang cukup lama.
Bertuahpos.com punya cara untuk meredakan jari tangan yang bengkak, salah satunya adalah dengan mengangkat tangan.
Dikutip dari alodokter.com, berikut lima cara redakan jari tangan bengkak:
1. Bersihkan jari tangan yang bengkak menggunakan air hangat, terutama bengkak yang disebabkan karena infeksi. Lakukan hal tersebut secara berkala.
2. Angkat tangan. Yaitu menempatkan tangan yang bengkak di posisi yang lebih tinggi dari jantung. Cara ini bisa meredakan jari tangan bengkak yang disebabkan karena cedera.Â
3. Jangan banyak digerakkan. Bila perlu gunakan gips buatan dengan menggunakan pensil ataupun kayu kecil, untuk membuat posisi jari agar tetap dalam keadaan lurus.
4. Kompres cari yang bengkak dengan mengguanaka air es. Selain meredakan bengkak, cara ini juga dapat mengurangi rasa sakit.
5. Apabila berdarah, segera bersihkan luka dan segera tutup dengan menggunakan perban.
Apabila cara-cara tersebut tidak berhasil dan tidak mengurangi bengkak pada jari tangan, maka segera konsultasikan ke dokter. Semoga bermanfaat.