BERTUAHPOS.COM Pemerintah kembali melakukan penyesuaian harga BBM yang dijual di SPBU di seluruh Indonesia. Setelah tahun lalu mengalami kenaikan sampai menyentuh angka Rp 9500/Liternya, pada akhir tahun 2014 dan awal tahun 2015 akhirnya sedikit demi sedikit mengalami penurunan.
Harga resmi premium per 19 Januari 2015 adalah Rp 6.600/Liter, sedangkan pertamax oleh pemerintah dipatok Rp 8.000/Liter. Solar yang sebelumnya seharga Rp 7.250/Liter turun jadi Rp 6.400/Liter. Harga ini resmi berlaku terhitung pukul 00.00 dini hari.
Pertimbangan dari penurunan harga BBM tersebut utamanya karena masih anjloknya harga minyak dunia di angka US$ 48.33/Barrel (WTI) dan US$ 49,75/Barrel, diambil dari update tanggal 19 Januari 2015 milik Bloomberg.
Dikutip dari Detik Finance, harga premium di Jawa-Madura-Bali memiliki sedikit perbedaan dari harga resmi pemerintah. Di jawa dan Madura, premium dibanderol Rp 6.700/Liter. Sementara di Bali Rp 7.000/Liter.
Ali Mundakir, selaku Vice President Corporate Communication kepada Detik menyampaikan bahwa perbedaan harga premium di Jawa-Madura-Bali hanya memberikan keuntungan tipis bagi para pengusaha BBM di kawasan tersebut, sementara Pertamina sebenarnya diijinkan mengambil 5-10% keuntungan dari harga yang d.iterapkan pemerintah(Merdeka)