BERTUAHPOS.COM — Sigit Purnomo atau Pasha Ungu menyatakan bahwa dirinya siap menggantikan posisi Anies Baswedan di Pilkada DKI Jakarta di 2024.
Pasha menyatakan dirinya siap jika memang diminta Partai Amanat Nasional (PAN) maju memperebutkan kursi orang nomor satu di Ibukota itu.
Hal itu setelah namanya disebut anak buah Zulkifli Hasan masuk dalam kadar PAN untuk ditarungkan untuk merebut kursi yang saat ini diduduki Anies Baswedan tersebut.
“Kami kan kader. Kalau disuruh kerja ya kami siap,” ucap Pasha seperti dikutip dari JawaPos.com. Namun Pasha mengaku belum ada pembicaraan serius mengenai hal tersebut.
Meski demikian, dia menyerahkan segala keputusan pada PAN.“Kan mereka yang menentukan. Nanti itu mungkin 2023 baru akan kelihatan,” lanjutnya.
Pasha memang bukan sosok baru dalam politik. Ia sempat menjabat sebagai Wakil Wali Kota Palu untuk periode 2016-2021 dan sempat menjadi Plt Wali Kota Palu.
Meski berstatus sebagai petahana, Pasha memutuskan tidak mencalonkan diri lagi di Palu. Dia memutuskan untuk memungkasi jabatannya sampai periode berakhir.
Setelah itu, Pasha memutuskan kembali berkecimpung di dunia musik yang telah membesarkan namanya bersama grup band Ungu.
Selain Pasha, sejumlah nama beken lain juga disebut menjadi kandidat cagub DKI di Pilkada DKI 2024 mendatang. Mereka adalah Eko Hendro Purnomo atau Eko Patrio yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPW PAN DKI Jakarta.
Selanjutnya Bima Arya Sugiarto yang kini menjadi Walikota Bogor. Tidak ketinggalan nama beken Desy Ratnasari yang tercatat sebagai anggota Komisi X DPR).
Selain itu, juga ada nama Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Zita Anjani yang tidak lain adalah putri Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. Partai berlambang matahari putih itu menyebut, nama-nama di atas dinilai berhasil sebagai politisi. (bpc2)