BERTUAHPOS.COM — Politikus Partai Gelora Fahri Hamzah mengatakan DPR hanya urus BUMN ‘lembek’. Sebab itu dia meminta rapat direksi BUMN di DPR sebaiknya dihentikan saja.
Pernyataannya Fahri Hamzah itu mendapat respon dari Amin Ak — fraksi PKS. Amin berkata bahwa tuduhan Fahri Hamzah tak benar.
Anggota Komisi VI DPR Fraksi PKS, Amin Ak, menyebut tuduhan Fahri tersebut tidak benar. “Tuduhan bahwa yang dipanggil Komisi VI hanya direksi BUMN yang gemuk, itu salah besar.”
Kepada awak media, Kamis, 17 Februari 2022, Amin mengatakan dirinya tak pernah melihat amplop berseliweran, seperti yang dituduh Fahri Hamzah.
“Maaf, saya baru menjadi anggota DPR periode sekarang. Saya tidak pernah melihat amplop yang berseliweran seperti yang dikatakan Fahri Hamzah,” katanya.
Amin juga mengaku tidak tahu soal main golf dan karaoke dengan direksi BUMN. “Maaf, saya tidak pernah menyaksikan langsung.”
“Apakah ada anggota Komisi VI yang menitipkan seseorang agar dijadikan direksi atau komisaris, maaf saya tidak tahu,” tuturnya Amin. (bpc2)