BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pihak istana meminta masyarakat tak beramai-ramai melayat almarhumah ibunda Jokowi, Sujiatmi. Hal ini dikarenakan masyarakat masih harus menjaga jarak (social distance) demi mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19.
Masyarakat diminta untuk mendoakan Sujiatmi dari rumah masing-masing, tanpa perlu datang melayat.
“Tanpa mengurangi rasa hormat, mohon berkenan berdoa di rumah masing-masing, tak perlu melayat,” ujar Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, Kamis 26 Maret 2020, dikutip dari CNN Indonesia.
Jokowi menyebutkan Sujiatmi Notomijarjo telah berjuang selama 4 tahun karena penyakit kanker sebelum meninggal dunia sore ini. Berbagai upaya untuk kesembuhan Sujiatmi telah dilakukan.
“Ibu sudah 4 tahun menderita sakit kanker. Kami sudah berusaha, berikhtiar, dan berdoa untuk berobat,” ujar Jokowi.
Disebutkan Jokowi, sang ibunda sudah berusaha diobati di RS Gatot Subroto, Jakarta.
Sujiatmi meninggal dunia Rabu 25 Maret 2020 pada pukul 16.45 WIB kemarin. Rencananya, jenazah Sujiatmi akan dikebumikan siang ini pukul 13.00 WIB. (bpc2)