BERTUAHPOS.COM, TEMBILAHAN – Anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Samino meminta kepada Pemerintah Daerah (Pemda) dalam hal ini Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk secara perlahan melakukan perbaikan untuk perkebunan kelapa masyarakat.Â
Â
Mengingat kondisi perkebunan kelapa makin memprihatinkan dan meluasnya kerusakan lahan perkebunan kelapa masyarakat.
Â
“Dengan keterbatasan dana dan anggaran yang kita miliki, program perbaikan perkebunan kelapa masyarakat ini harus dilakukan secara bertahap dan serius,†sebut Samino, Senin (13/4/2015).
Â
Politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Inhil ini menerangkan, segala program pemerintah tentunya harus melalui perencanaan dan pengkajian yang matang.
Â
Tentunya dengan memperhatikan berbagai aspek yang sesuai dan berdasarkan kebutuhan daerah masing-masing. Maka dengan begitu pembangunan dan kemajuan daerah akan terwujud khususnya kondisi perkebunan kelapa yang ada di Kabupaten Inhil saat ini.
Â
Â
“Apabila seluruh program telah terencana dengan baik, harus dilaksanakan dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab,†imbuhnya. (ezy)