BERTUAHPOS.COM (BPC), INHIL – Ditemukan sejenis bunga bangkai di halaman belakang rumah warga Desa Tanjung Simpang Kecamatan Pelangiran, Sabtu (30/9).
Berdasarkan informasi yang dihimpun bertuahpos.com, penemuan bunga bangkai ini berawal dari pemilik rumah Raja Satar, mencium bau busuk yang menyengat di sekitar rumahnya. Ia pun menelusuri sekitar rumah guna mencari asal usul bau tersebut.
Bunga yang berukuran tinggi sekitar 30 cm dari permukaan tanah itu mengeluarkan bau busuk seperti bangkai, sehingga mengundang serangga-serangga kecil. Penemuan tersebut kemudian dilaporkan pemilik rumah, Raja Satar kepada Bhabinkamtibmas Tanjung Simpang Brigadir Erwin, A.
“Saya penasaran dengan bau itu, lalu mencari sumber bau tersebut. Ternyata sumber bau datang dari sekuntum bunga menarik berwarna merah yang dikelilingi oleh serangga kecil,” ujar Satar yang disampaikan Brigadir Erwin kepada awak media, Sabtu (30/9/2017).
Brigadir Erwin mengatakan bunga bangkai yang ditemukan Raja Satar diperkirakan dari jenis yang cukup langka. Namun untuk memastikannya, penemuan tersebut akan dilaporkan kepada instansi yang lebih berkompenten. (Bpc14)