BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Bagi anda yang sering mengalami sakit-sakit ringan dalam sehari-hari seperti pusing, sakit perut dan lainnya, tidak diperkenankan untuk selalu mengonsumsi obat pereda sakit.
Jika sakit tersebut masih bisa ditahan atau bahkan bisa diatasi dengan cara alami tanpa obat, sebaiknya urungkan niat untuk konsumsi obat tersebut. Sebab, tidak menjadi rahasia umum lagi terdapat banyak efek samping, jika terlalu sering konsumsi obat-obatan pereda rasa sakit.
Meli selaku tenaga medis di salah satu klinik di Pekanbaru mengatakan demikian. “Tidak baik dan kalau bisa dihindari mengonsumsi obat-obatan terlalu sering itu,” katanya kepada kru Bertuahpos.com, Selasa (10/05/2016).
Oleb sebab itu, Meli akan menjelaskan beberapa efek samping yang akan terjadi jika terlalu sering mengonsumi obat.
“Efek sampingnya itu bisa secara fisik dan mental,” tambahnya.
Adapan efek samping secara fisik seperti komplikasi. Adalah rusaknya secara keseluruhan, beberapa organ di dalam tubuh. Obat-obatan yang dikonsumsi secara berlebihan akan merusak organ, bahkan dapat menganggu metabolisme yang dapat merusak atau menurunnya fungsi dari organ lain.
Masalah terhadap ginjal. Seperti gangguan lain yang mungkin terjadi mulai dari kencing batu sehingga gagal ginjal.
Kerusakan jantung. Jantung yang merupakan organ terpenting dalam tubuh, jangan sampai karena keseringan konsumsi obat-obatan akan mengganggu fungsi jantung.
Infeksi. Penggunaan obat-obatan yang berlebihan tidak sesuai aturan akan sangat berbahaya, dari resisten hingga infeksi yang akan balik menyerang tubuh.
Kerusakan panca indera. Seperti diketahui terdapat mata, hidung, lidah, telingan dan kulit. Obat-obatan tersebut memiliki efek yang akut seperti akan merusak penglihatan dan pendengaran.
Adapun efek samping secara mental seperti ketergantungan. Sudah menjadi kebiasaan tentunya jika anda selalu konsumsi obat-obatan akan menjadi ketergantungan. Bahkan kalau tidak konsumsi obat tidak akan hilang sakitnya.
Susah tidur atau insomnia. Bagi yang tidak cocok dengan obatan tersebut akan menyebabkan masalah lain, seperti jantung berdebar atau menyebabkan dada sesak nafas ketika akan tidur yang sebabkan sulit tidur.
Gangguan psikis. Seperti sering melamun, muncul halusinasi, suka menghayal dan sulit berkonsentrasi. Ketergantungan obat tersebut akan menimbulkan gangguan psikis seperti yang diatas.
Masih banyak lagi efek samping yang akan ditimbulkan dari konsumsi obat dalam jangka panjang. Karena itu, cobalah untuk menghilangkan kebiasaan tersebut selagi masih bisa ditangani dan ditahan tanpa konsumsi obat.
Penulis: Dilla