BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Riau CBR Club merupakan salah satu club motor besar yang ada di Riau. Kali ini, bertempat di Community Cafe Garden (CCG) di Jalan Arifin Ahmad, RCC merayakan hari jadinya yang ke 4.
Klub motor yang beranggotakan pengguna CBR ini telah berdiri pada 17 agustus 2012 lalu. Saat ini, RCC sendiri telah memiliki kurang lebih 40 anggota yang telah bergabung.
Doni Dwi Putra selaku Pembina RCC kepada bertuahpos.com mengatakan, acara yang digelar pada Minggu (30/8/2015) merupakan acara lanjutan yang sebelumnya telah di gelar di Bekasi.
“Acara ini sebelumnya telah diadakan di Bekasi pada tanggal 17 agustus 2015 kemarin. Dan ini merupakan acara lanjutan sekaligus nobar di CCG,†kata Doni.
Sebelumnya, lanjut Doni perayaan HUT RCC ini juga yang sebelumnnya berada di Bekasi bersempena dengan jambore nasional Asosiasi Honda CBR di sentul Bogor.
“Di Bogor itu, selain ada jambore Asosiasi Honda CBR, kita melakukan kegiatan lainnya berupa bakti sosial di salah satu masjid di lokasi sentul,” lanjutnya. Selain itu, dalam lanjutan anniversary hari ini juga sekaligus pergantian logo RCC.
Nah, Bagi anda yang ingin bergabung dengan Riau CBR Club caranya cukup gampang, yakni anda sendiri harus memiliki motor Honda CBR, melakukan registrasi anggota, memiliki SIM. “Yang mau gabung silahkan dan sangat gampang caranya, untuk informasi selanjutnya bisa dilihat di Facebook Riau CBR Club,” tutup Doni.
Merayakan hari jadinya, RCC juga melakukan pemotongan tumpeng yang disaksikan oleh Sie Cheng selaku Sales Department PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) dan Donni Darwis Marpaung selaku Honda Customer Care Dept Head, dan para bikers yang hadir pada malam tersebut.
Sementara itu, Sie Cheng mengatakan dimalam perayaan hari jadi RCC ini mengatakan semoga RCC kedepannya bisa menjadi club motor yang besar, dan selalu mengutamakan keselamatan dalam berkendara.
“Malam ini merupakan perayaan hari jadi yang keempat RCC, semoga RCC maupun club lainnya senantiasa diberkahi. Tetap utamakan safety riding dan dipakai lengkap untuk keselamatan diri dan dijalan. Dan selamat ulang tahun kepada RCC,” ujarnya.
Hal senada juga dikatakan oleh Doni Marpaung, dirinya mengucapkan sukses atas perayaan hari jadi RCC. “Selamat hari jadi yang keempat untuk RCC dan atas prestasi sebagai juara ketupat futsal yang kita adakan beberapa waktu lalu,” kata Doni.
Usai pemotongan tumpeng dan memasuki akhir acara, RCC kemudian melakukan bagi-bagi Doorprice dengan cara mengundi secara langsung kepada peserta yang hadir pada malam tersebut. (iqbal)