BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Otoritas Bandara Sultan Syarif Kasim [SSK II] Pekanbaru memastikan belum melayani kegiatan keberangkatan atau penerbangan internasional saat natal dan tahun baru [Nataru] 2021.
Hal ini dibenarkan oleh Executive General Manager Angkasa Pura II Yogi Prasetyo. “Bandara SSK II Pekanbaru belum melayani penerbangan internasional [termasuk saat libur natal dan tahun baru 2021],” ungkapnya.
Dia mengatakan, terkait pelayanan untuk keberangkatan tersebut sejauh ini masih dibatasi sesuai dengan ketentuan berlaku.
Yogi mengatakan memang ada beberapa bandara yang diberi izin untuk melakukan keberangkatan luar negeri, seperti Bandara Soekarno-Hatta dan Kualanamu.
Sementara Riau [Bandara SSK II Pekanbaru] belum mendapatkan izin untuk hal itu di tengah corona [Covid-19].
“Sejauh ini Bandara SSK II masih menunggu untuk penerbangan internasional,” paparnya.
Dia menambahkan, jelang libur natal dan tahun baru 2021, diakuinya memang terjadi kenaikan penumpang untuk bepergian melalui jalur udara, sekitar 25% jika dibandingkan November 2020 lalu. (bpc2)