BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Berbagi kebahagiaan bersama, PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (Alfamart) mengajak member terpilih buka puasa bareng “Bubar” di Gedung SKA Co Ex, Sabtu (11/7). Kegiatan tersebut sebagai ucapan terima kasih sekaligus apresiasi dari Alfamart kepada pelanggan setia dan loyalitas.
Branch Manager Alfamart Pekanbaru, Ardi Sulardi mengatakan, Alfamart telah 2,5 tahun hadir di Riau dan terus berupaya untuk memberikan yang terbaik dan memenuhi kebutuhan masyarakat. Saat ini terdapat sedikitnya sekitar 6.000 member Alfamart “Ponta dan Aku”.
“Saat ini kita sudah memiliki 190 toko di Riau dan telah menyerap sebanyak 1.800. Khusus untuk Pekanbaru saat ini totalnya akan ada sebanyak 150 toko. Selain itu juga tersebar disejumlah daerah di Riau seperti Duri, Dumai, Rohil, Pelalawan dan Siak,” katanya.
Selain menyediakan berbagai kebutuhan masyarakat, disebutkannya, Alfamart juga memberikan peluang kepada masyarakat untuk berusaha. Disebutkannya, bagi masyarakat yang mempunyai toko bisa disewakan untuk toko Alfamart, membuka jualan di depan toko atau pun ikut bisnis frenchise.
“Ini termasuk program pemberdayaan masyarakat. Tidak semata-mata untuk mencari untung saja, tapi lebih kepada mengedukasi pedagang,” sebutnya.
Alfamart juga memiliki member warung yang saat ini jumlahnya mencapai 1500 warung. Khusus member warung ini akan mendapatkan harga spesial agen.
Tak hanya itu saja, member Ponta dan Aku Alfamart ini juga bisa mendapatkan keuntungan lain. Lewat program Shopping Race, belanja bareng dapat hadiah bareng. Gebrakan terbaru Alfamart ini diperuntukan untuk grup. Bisa keluarga, teman , kelompok arisan atu kelompok lainnya.
Untuk ikut program ini bisa melakukan pendaftaran sampai 31 Juli. Kompetisi ini untuk periode Agustus sampai November. Untuk mengikutinya harus ada anggota group berjumlah hingga 15 orang. Cukup daftar ke toko Alfamart dimana saja dan isi form.
Pengumuman pemenang akan dilakukan awal Desember dengan kriteria penilaian transaksi yang sering dengan bobot 60 persen. Setelah itu barulah nilai transaksi yang bobotnya mencapai 40 persen. Namun untuk ikut berpartisipasi harus menggunakan kartu Ponta Alfamart. “Kartu Aku bisa juga tapi pindah dulu ke kartu member Ponta,” katanya.
Program ini akan menawarkan hadiah grand prize secara nasional berupa tour ke Thailand dan Jepang. Sedangkan untuk pengundian lokal Riau disediakan hadiah logam mulia dan kitchen set serta hadiah lain.
Buka puasa bersama juga berhasil mengundang 5 member beruntung setiap member yang beruntung berhak membawa maksimal 10 orang anggota keluarganya untuk buka puasa bersama Alfamart di ska Co Ex Pekanbaru (nova)