BERTUAHPOS.COM, KUANSING – Sekretariat DPRD Kuansing terus mematangkan persiapan pelantikan anggota DPRD baru, periode 2024-2029 yang bakal digelar Senin 9 September 2024 di gedung DPRD Kuansing.
Persiapan itu berkaitan sudah diterimanya SK persetujuan pelantikan dari Gubernur Riau dan berakhirnya masa jabatan anggota DPRD Kuansing periode 2019-2024.
Hal itu diungkapkan Sekretaris DPRD Kuansing Drs Napisman kepada Riaupos.co, Sabtu (7/9/2024). “Iya. SK persetujuan pelantikan sudah diterima kemaren. Sekarang kita tengah persiapan. Dan kita siap menggelarnya,” kata Napisman.
Dijelaskan Napisman, proses pelantikan dilakukan di gedung DPRD Senin (9/9/2024) pukul 10.00 WIB. Pihak Sekretariat DPRD Kuansing sudah menebar sebanyak 500 undangan. Selain anggota DPRD Kuansing terpilih beserta istri atau suami, juga diundang sejumlah tokoh masyarakat Kuansing, forkopimda, mantan-mantan pimpinan anggota DPRD Kuansing.
Diakuinya, tak ada agenda spesial lain yang disiapkan pada saat pelantikan. Pihak Sekretariat DPRD Kuansing hanya menyiapkan agenda formal prosesi pelantikan dalam agenda sidang paripurna istimewa.
Usai dilantik sebagai anggota DPRD Kuansing yang baru, untuk lima tahun kedepan, dikatakan Napisman, ke-35 anggota DPRD Kuansing periode 2024-2029 akan mengikuti pembekalan. Lalu setelah itu, anggota baru akan memilih pimpinan (Ketua dan Wakil Ketua) DPRD yang baru. Menyusun alat kelengkapan DPRD (AKD). “Setelah AKD tersusun dan ditetapkan, baru bisa menyusun agenda sidang,” ujarnya.
Salah satu agenda utama yang akan dibahas anggota DPRD yang baru adalah pembahasan APBD Perubahan 2024 dan APBD murni 2025 yang belum sempat dibahas oleh anggota DPRD lama bersama tim TAPD. “Mudah-mudahan proses pelantikan berjalan lancar,” kata Napisman.
Dari catatan Riaupos.co, dari 35 orang anggota DPRD Kuansing terpilih, sebanyak 21 orang wajah baru dan 14 orang wajah lama. Di antara wajah-wajah lama yang masih terpilih kembali adalah, H Muslim SSos dan Riko Nanda dari Partai Nasdem terpilih untuk kedua kalinya. Lalu ada Romi Alfisyah Putra dan H Sutoyo dari Partai Golkar terpilih kedua kali dan ketiga kalinya. Kemudian ada Aprison dan Desta Harianto dari PAN terpilih kedua kalinya. Satria Mandala Putra dari PDI Perjuangan terpilih kedua kalinya.
Syafril ST dari PKS terpilih kedua kalinya, Aldiko Putra dari Partai Demokrat kedua kalinya. Fedrios Gusni dan H Hamzah Alim dari Partai Demokrat terpilih kedua kalinya. Kemudian ada nama H Juprizal, Solehudin, dan Gusmir Indra dari Partai Gerindra terpilih ketiga kali dan kedua kalinya.***