Hal tersebut disampaikan Branch Manager Rumah Zakat Pekanbaru, Resti Hartati kepada bertuahpos.com, saat menghadiri peresmian program Superinfak bersama Alfamart. “Kalau dalam program shoping charity penempatan kotak infak, baru dengan Alfamart. Ini tahun pertama, untuk rumah zakat mengandeng mitra lain,” ujarnya Jumat (22/08/2014)
Selama ini kata Resti, Shoping Charity mekanisme tidak melalui kotak infak, melainkan langsung melalui sistem kasir. Nantinya hasil program Shopping Charity ini bakal dimanfaatkan untuk bantuan usaha dan juga bantuan pendidikan bagi masyarakat yang membutuhkan.
Secara bertahap kotak amal tersebut akan ditempatkan di sejumlah toko Alfamart di Pekanbaru. Branch Manager Rumah Zakat Pekanbaru, Resti Hartanti menyambut hangat kerjasama ini. Tema program yang diluncurkan yakni program superinfak berupa penempatan kotak amal/infak disejumlah Toko Alfamart.
“Hasil donasi program superinfak tersebut akan disalurkan untuk operasional ambulan gratis, beasiswa pendidikan dan pemberdayaan ekonomi, yang kesemuanya dipastikan untuk warga yang tidak mampu,” papar Resti.
Resti optimis, dengan meningkatkan aspek pelayanan di Rumah Zakat bakal mendorong minat masyarakat berinfak maupun sedekah terus tumbuh. “Dari kualitas pelayanan, dan program, serta laporan yang kita berikan tidak mengecewakan donatur. Sehingga donatur sendiri juga nantinya yang meneruskan kepada orang di sekitarnya,” sebutnya. (riki)