BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Meretas keunggulan produk Lenovo, Lenovo Yoga 3 Pro merupakan seri produk yang masuk dalam kategori leptop termahal alias premium di perusahaan Fortune 500 global senilai 46 miliar Dollar AS.
Dibandrol seharga Rp 17.999.000, Lenovo Yoga 3 Pro yang akrab di sebut “hibrid notebook 2 in 1″ memiliki layar yang dapat diputar 360 derajat, teknologi rotasi, memiliki lapisan corning gorilla glass dapat melindungi layar dari goresan, grafis tinggi HD 5300 dengan hardisk yang mumpuni 512GB.
Marketing Compumart, Yuli mengatakan dengan teknologi grafis tinggi dan hardisk yang mumpuni, notebook ini cocok digunakan untuk gamer.
“Selain cocok untuk para gamer, multi touch dapat digunakan seperti tablet setelah dilipat, secara otomatis keyboard akan terkunci, sehingga tidak perlu khawatir keyboard mudah tertekan dan rusak,” sebutnya.
Dipersenjatai dengan engsel watchban 800 keping alumunium dan baja yang kokoh, kecil kemungkinan terjadi kerusakan pada engsel notebook, dengan 4 mode penggunaan, digunakan sebagai leptop untuk bekerja menggunakan keyboard, Tent multimedia, tablet dengan layar sentuh dan stand posisi berdiri dapat digunakan saat presentasi.
Intel Core M5Y71 (1.2 Ghz), Ram 8GB/SDD 256GB, layar 13,3 inci QHD+IPS, Camera Wifi, Bluetooth/Windos 8.1, baterai 44,8 Wh tahan hingga 7 jam. Dikenal paling tipis dan ringan denga ketebalan 0,5 inch dan berat 1,2 Kg saja. (Baca: Metro Com Tawarkan Promo Asus Murah)
Saat ini, ketersediaan produk dapat anda temukan di Compumart jalan Tuanku Tambusai no 57-58 telp: 0761 (853372) service center Lenovo Reyan Computer (house) di jalan Pelajar Pekanbaru.
menyediakan inovasi bagi konsumen, komersial, dan teknologi enterprise. Portofolio kualitas tinggi, produk yang aman dan layanan kami mencakup PC (termasuk merek Think yang legendaris dan YOGA multimode), workstation, server, penyimpanan, smart TV dan jajaran produk mobile seperti smartphone (termasuk merek Motorola), tablet dan aplikasi. (Nova)