BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Aplikasi chating Blackberry Messenger atau lebih dikenal BBM tidak akan beroperasi lagi mulai tanggal 31 Mei 2019 mendatang.
Pengumuman tersebut disampaikan langsung oleh BBM melalui blog resminya, Kamis 18 April 2019.
“Hari ini, kami mengumumkan akan menutup layanan konsumen BBM pada 31 Mei 2019,” tulis pengumuman dalam blog resmi BBM.
Dilansir dari detik, ada beberapa poin lainnya yang disampaikan BBM dalam pengumuman tersebut. Termasuk alasan mengapa aplikasi chating yang populer di tahun 2000an tersebut menghentikan layanannya.
Dimana salah satunya diketahui karena gagal bersaingnya BBM dengan aplikasi chating lainnya yang ada saat ini. Padahal, BBM mengklaim telah melakukan segala cara agar bisa bersaing dengan aplikasi chating lainnya.
“Tak dapat dipungkiri, industri teknologi begitu dinamis. Walau kami telah mengerahkan berbagai upaya, banyak pengguna memilih beranjak ke platform lain, sementara pengguna baru sulit untuk didapat. Walaupun berat, kini telah tiba waktunya untuk kami pun beranjak,” bunyi salah satu poin pengumuman BBM.
Meski telah mengumumkan bendera putih, BBM berharap agar pengguna tetap bisa menyimpan kenangan saat menggunakan aplikasi chating berlogo warna hitam ini.
“Kami mengucapkan terima kasih pada para pengguna, mitra, dan karyawan kami yang telah menjadi bagian dari BBM selama ini. Dukungan Anda sangat berarti bagi kami. Kami harap Anda akan terus mengenang berbagai memori indah bersama BBM yang telah turut membentuk masa depan platform pesan instan hingga hari ini,” tulis poin terakhir pengumuman BBM.
Seperti yang diketahui, BBM sempat booming dan banyak digunakan pada tahun 2000an. BBM bisa disebut sebagai pelopor aplikasi chating ke sesama yang sangat mudah. Selain berkirim pesan, melalui BBM juga bisa berkirim foto dan video. (bpc9)