BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pemprov Riau terus mendesak agar Pemerintah Daerah (Pemda) di Riau sesegera mungkin menyerahkan data penerima bantuan warga terdampak COVID-19 ke provinsi.
Desakan ini langsung dari Gubernur Riau, Syamsuar, Rabu, 13 Mei 2020. Kepada wartawan di Posko Gugus Tugas COVID-19 Riau di Pekanbaru, dia menyebut Pemprov Riau memberi deadline kepada Pemkab paling lambat Kamis besok, 14 Mei 2020. Berdasarkan data itulah Pemprov Riau baru bisa mengucurkan bantuan kepada masyarakat.
“Hingga kini 11 Kabupaten Kota telah menyiapkan data dan diserahkan ke Pemprov, melalui Dinas Sosial. Sedangkan Kota Pekanbaru, belum semua data yang masuk ke Dinas Sosial, sebanyak 2.120 KK,” kata Syamsuar.
Dia menambahkan, pihaknya telah melakukan rapat koordinasi dengan Sekda Kabupaten Kota se Provinsi Riau, terkait dengan kelengkapan data masyarakat penerima bantuan dari Pemprov. Menurut Gubri, lebih cepat data disampikan makan akan lebih cepat disalurkan ke masyarakat.
“Bantuan dari Pemprov segera disalurkan, lebih cepat datanya lebih cepat penyalurannya. Untuk Pekanbaru belum lengkap datanya masih ada lagi, beberapa ribu yang baru diperoleh ini sedang dibahas datanya,” jelas Gubri. (bpc3)