BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pengamat Politik dari Indonesian Public Institute (IPI), Karyono Wibowo mengatakan partai Gelora mempunyai kesempatan merebut suara PKS.
Hal ini dikarenakan penggagas dan petinggi partai Gelora merupakan manta kader PKS. Sebut saja Ketua Umum Gelora, Anis Matta yang merupakan mantan Presiden PKS. Ada juga mantan Wakil Ketua DPR RI dari PKS, Fahri Hamzah.
“Walau tidak mudah, tapi bisa saja (Gelora rebut suara PKS),” jelas Karyono, dikutip dari CNN Indonesia, Kamis 21 Mei 2020.
Dilanjutkan Karyono, Gelora akan kesulitan untuk menggaet suara di luar suara PKS. Hal ini disebabkan penggagas dan petinggi Gelora merupakan mantan kader PKS.
“Akan sulit mantan kader PKS menggaet pemilih diluar PKS,” ujar dia.
Karyono juga memprediksi bahwa Gelora bisa memenuhi verifikasi KPU untuk lolos di Pemilu 2024. Namun, untuk lolos ke Senayan dengan ambang batas parlemen atau parliamentary threshold 4 persen, Gelora akan kesulitan.
“Mungkin Gelora bisa ikut pemilu, tapi untuk lolos ke Senayan akan sulit,” pungkasnya. (bpc2)