BERTUAHPOS. COM. SOLOK – Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Junjung Sirih Kabupaten Solok periode 2019-2024 terbentuk.Â
Pembentukan pengurus MUI Kecamatan Junjung Sirih itu dilaksanakan di MDA Arrasykin samping kantor KUA junjung Sirih, Jumat (22/11) Pemilihan pengurus MUI kecamatan Junjung Sirih dipimpin langsung Sekretaris MUI Kabupaten Solok Drs Elyunus, SH, SpN, didampingi Bendahara MUI kabupaten Solok Drs. Afrizal Harun dan Kabid Litbang MUI Kabupaten Solok Ilyasmadi, SE, MM
Selain itu acara tersebut juga dihadiri Sekcam Junjung Sirih Sikirman Agus, KUA junjung Sirih Masrul Tanjung dan para tokoh adat dan ulama se kecamatan Junjung Sirih.
Â
Dalam arahanya Sekretaris MUI kabupaten Solok Drs Elyunus mengatakan bahwa pihaknya akan membentuk langsung ke kecamatan kecamatan bagi pengurus MUI kecamatan yang sudah habis masa jabatanya, “atau membentuk baru jika belum ada atau fakum selama ini untuk kami SK kan, “tegasnya
Tentu kata Elyunus, para ulama kita di Kabupaten Solok harus menjadi garda terdepan dalam syiar agama.
Adapun yang terpilih sebagai ketua MUI kecamatan Junjung Sirih Drs,.Suardi B, Sekretaris Jon Indra Panito Tanjung S. Pd. I, Bendahara Eka Sabriyanti S. Pd. IÂ
Ketua terpilih Suardi mengatakan pihaknya akan melengkapi kepengurusan bidang bidang yang telah ditetapkan MUI kabupaten (bpc19)