BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ketua KPPI Riau, Ade Hartati mengatakan bahwa perempuan dan anak selalu terdampak pertama kali di setiap kebijakan pemerintah.
Kepada bertuahpos.com, Ade mengatakan pemerintah selama ini sangat jarang bahkan tidak pernah mendengarkan suara perempuan dalam merumuskan suatu kebijakan.Â
“Sehingga, perempuan dan anak, selalu yang menjadi yang pertama kali terdampak oleh kebijakan pemerintah,” kata Ade saat ditemui di Pelantikan Kaukus Perempuan Politik Indonesia (KPPI) Riau, Jumat 11 Mei 2018.
Akibat tidak dilibatkan dalam membuat kebijakan, kata Ade, perempuan dan anak rentan dengan kemiskinan dan kebodohan, hingga rentan mendapatkan kekerasan fisik.
“Selama ini perempuan hampir tidak pernah dilibatkan dalam membuat suatu kebijakan. Kita ingin kedepannya, perempuan dilibatkan oleh pemerintah, karena ada banyak hak dan kebutuhan perempuan yang harus dipenuhi pemerintah,” pungkasnya. (bpc2)