BERTUHAPOS.COM, PEKANBARU – Kroket kentang merupakan salah satu makanan yang cocok untuk disajikan kepada anak.
Dilansir dari MondeId, berikt resep membuat kroket kentang yang lezat.
Pertama, persiapkan bahan untuk kulitnya:
- 700 gr kentang
- 2 sdm susu bubuk
- 1/2 sdt pala bubuk
- 1 btr kuning telur
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt merica
Caranya :
Cuci kentang, potong2 lalu goreng, haluskan selagi panas lalu campur semua sisa bahan, aduk rata, sisihkan.
Bahan isi:
- 150 gr daging cincang
- 1 bh wortel besar, pot kecil2
- 10 btg buncis/secukupnya, iris
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- Garam secukupnya
- Gula pasir, merica,secukupnya
- 1 sdm bawang goreng
- 1 sdm terigu, larutkan dgn sdkt air
- 3 bh bawang merah, cincang
- 2 bh bawang putih, cincang
- 1 sdm margarine
Caranya :
- Rebus buncis dan wortel sebentar, sisihkan.
- Tumis b.merah dan b.putih dgn margarine hingga harum lalu masukkan daging cincang, aduk hingga daging berubah warna lalu beri saus tiram, kecap manis, garam, merica, gula pasir dan kaldu jamur aduk hingga rata.
- Beri air larutan terigu aduk2, tes rasa, matikan api lalu tambahkan 1 sdm b.goreng, aduk, angkat. Tunggu hingga agak dingin.
- Ambil sedikit adonan kentang lalu pipihkan beri isian daging lalu bulatkan/bentuk lonjong.
- Celupkan kroket ke putih telur lalu balur dengan tepung roti.
- Setelah semua selesai, goreng kroket dengan api sedang hingga kekuningan. (bpc9)