BERTUAHPOS.COM – Pengibaran duplikat bendera pusaka merah putih begitu khidmat di bawah rinai hujan di New Delhi, India, Sabtu, 17 Agustus 2019. WNI yang berdomisili di negara Mahad Magandi itu turun memperingati kemerdekaan Republik Indonesia, meski mereka tidak berada di tanah air.Â
Rasa nasionalisme tercipta saat sang merah putih berada di pucuk tiang bendera, diiringi lantunan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Upacara ini dilangsungkan di halaman KBRI New Delhi.Â
Melansir dari detikcom, seluruh peserta mengenakan pakai batik dan kebaya, khas Indonesia. Mereka rela kuyup di tengah hujan untuk merayakan hari jadi Bangsa Indonesia.
Duta Besar Indonesia untuk India, Sidharto Suryodipuro, bertindak sebagai inspektur upacara. Wakil Kepala Perwakilan KBRI New Delhi, Fientje Maritje, juga terlihat mengikuti upacara ini.
Dalam upacara tersebut dilakukan pengibaran bendera merah putih oleh paskibra yang merupakan pelajar ataupun mahasiswa Indonesia yang berada di India. Setelah pengibaran bendera, upacara dilanjutkan dengan pembacaan teks proklamasi dan pembukaan UUD 1945.Â
Setelah upacara selesai, KBRI New Delhi memberikan penghargaan kepada para staf lokal yang dinilai berdedikasi. Penghargaan diserahkan oleh Dubes Sidharto. “Terima kasih atas dedikasinya,” ujar Sidharto saat menyerahkan penghargaan.
Usai penyerahan penghargaan, acara perayaan HUT RI di KBRI New Delhi dilanjutkan dengan Pesta Rakyat. Ada sejumlah kue khas Indonesia yang disajikan kepada para WNI yang hadir. (bpc3)Â