BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU- PT Pegadaian (persero) area Pekanbaru, Riau semakin tumbuh di triwulan pertama. Pertumbuhan tertinggi masih disumbang produk mikro.
Hal tersebut disampaikan Sales Manager Pegadaian Area Pekanbaru, Donni Rinaldhi. “Pertumbuhan portofolio produk sampai Maret 104% dari Desember 2016. Target pertumbuhan di tahun ini 122,5% dari outstanding 2016 sebesar Rp 585 juta,†sebutnya kepada bertuahpos.com.
Dijelaskan Donni pertumbuhan tertinggi sampai Maret 2017 disumbang oleh produk Mikro. Sementara komposisi produk masih dinominasi oleh produk gadai sebesar 90% khusus Riau.
Untuk mendokrak pertumbuhan Pegadaian April dan Mei akan diperbanyak program-program menarik. “Kita ada program bonus untuk nasabah yang memanfaatkan produk gadai dengan agunan kendaraan bermotor akan diberikan bonus pulsa dan gimmic menarik,†katanya, Sabtu (15/04/2017).
Baca: Awal Tahun, Gadai di Pegadaian Syariah Mulai Menggeliat
Dijelaskan Donni selain gadai dan mikro produk arrum haji sudah mulai tumbuh signifikan. “Arrum haji ini membantu masyarakat pembiayaan dengan sistem gadai syariah untuk mendapatkan porsi haji,†jelasnya.
Hanya dengan 15 gram emas atau setara taksiran emas Rp 7 juta masyarakat sudah bisa mendapatkan porsi hajinya. “Apalagi sekarang arrum haji sudah bisa disalurkan di seluruh outlet se Riau,†sebutnya.
Sementara untuk tabungan emas Pegadaian layanan transfer dan transaksi via ATM sudah bisa dilakukan dengan cara terlebih dahulu mendaftarkan One Time Password nya ke outlet tempat rekening dibuka. (bpc2)