BERTUAHPOS.COM, ROKAN HULU – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Adhyaksa ke 63, Kejaksaan Negeri Rokan Hulu akan menggelar beberapa kegiatan. Di antaranya, Pekan Olahraga Internal di lingkungan Kejari Rohul, Open Turnamen Bulutangkis antar instansi, kegiatan anjang sana, bakti sosial dan donor darah.
Hal ini disampaikan Kepala Kejaksaan Negeri Rokan Hulu, Fajar Haryowimbuko SH MH kepada bertuahpos.com, Kamis 6 Juli 2023. Dikatakannya, HUT Adhyaksa ke-63 mengangkat tema “Penegakan Hukum yang Humanis” Kejari Rohul akan melakukan serangkaian kegiatan sosial dan olahraga.
“Open Turnamen Bulutangkis antar instansi yang ada di Rohul direncanakan akan dibuka pada 11 Juli mendatang, di GOR Fortuna,” ujar Kajari.
Kajari berharap momentum HUT Adhyaksa ke 63, sebagai momen untuk berbenah diri dalam melakasana tugas dan tupoksi Kejaksaan agar lebih baik lagi sesuai dengan tema HUT Adhyaksa Penegakan Hukum yang Humanis.
“Tahun ini Kejari Rohul sudah melakukan satu kasus Restorasi Justice dalam perkara KDRT, kedua belah pihak sudah berdamai, dan Kejaksaan memediasi kedua belah pihak,” ujarnya.
Dalam rangka HUT Adhyaksa ke 63 tahun ini, Kejari Rohul juga akan memberikan kado kepada masyarakat Rohul dengan penetapan tersangka.
“Iya, mudah mudahan ada kita tunggu perkembangan,” tutupnya.**(achir)