BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Harga tandan buah segar atau TBS kelapa sawit di Provinsi Riau sepekan ke depan mengalami penurunan. Penurunan harga sawit juga disebabkan suplai CPO akibat pembatasan sosial di Indonesia dan Malaysia
Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Riau Zul Fadli melalui Kabid Pemasaran dan Pengolahan Defris Hatmaja harga TBS kelapa sawit penetapan periode 01 – 07 September 2021 turun penurunan pada setiap kelompok umur kelapa sawit.
“Jumlah penurunan terbesar terjadi pada kelompok umur 10 – 20 tahun sebesar Rp21,24/Kg atau mencapai 0,76% dari harga minggu lalu. Sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu kedepan turun menjadi Rp2.782,78/Kg. penurunan harga TBS ini disebabkan oleh faktor internal dan faktor eksternal,” tuturnya, Selasa, 31 Agustus 2021.
Dia menjelaskan, penurunan suplai CPO yang terjadi akibat pembatasan sosial yang diketatkan di 2 produsen besar yakni Indonesia dan Malaysia untuk meredam penyebaran penyakit akibat virus corona (Covid-19), menjadi faktor utama turunnya harga TBS sawit Provinsi Riau untuk sepekan kedepan.
Kasus Covid-19 di Indonesia memang sudah melandai pemerintah juga sudah melakukan pelonggaran Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Tetapi penambahan kasus di Malaysia justru sedang tinggi-tingginya.
Berikut ini daftar harga TBS sawit di Riau berlaku untuk sepekan ke depan:
- Umur 3 tahun – Rp2.049.10
- Umur 4 tahun – Rp2.220.84
- Umur 5 tahun – Rp2.428.56
- Umur 6 tahun – Rp2.487.14
- Umur 7 tahun – Rp2.584.32
- Umur 8 tahun Rp2.655.92
- Umur 9 tahun – Rp2.718.75
- Umur 10 – 20 tahun Rp2.782.78
- Umur 21tahun – Rp2.663.85
- Umur 22 tahun Rp2.650.38
- Umur 23 tahun – Rp2.639.16
- Umur 24 tahun – Rp2.526.96
- Umur 25 tahun – Rp2.465.26
- Indeks K : 90,78%
- Harga CPO Rp12.359.01
- Harga Kernel Rp6.603.58
(bpc2)