BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – DPRD Pekanbaru mengingatkan PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) untuk tidak melakukan pemadaman selama bulan Ramadhan.
Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Ruslan Tarigan mengaku mendapatkan banyak keluhan dari masyarakat yang listrik rumahnya padam akibat dari pemadaman giliran yang dilakukan oleh PLN.
“Daya (listrik) di Riau sudah berlebih, kenapa terjadi pemadaman bergilir? apalagi ini umat muslim lagi fokus beribadah. Gak etis kalau lakukan pemadaman di bulan Ramadhan,” tuturnya, Senin 3 April 2023.
Untuk pemadaman bergilir yang dilakukan oleh PLN memiliki durasi yang bervariasi, paling lama pemadaman listrik bisa mencapai 3 jam.
“Kalau mau pemeliharaan setelah bulan Ramadhan, kenapa harus di bulan Ramadhan dan kenapa perawatan tidak dilakukan sebelum Ramadhan,” jelasnya.
Sejatinya menurut politisi PDI-P ini seharusnya PLN sudah memiliki perencanaan dan mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan selama bulan Ramadhan.
“Pelayanan pemerintah dibulan Ramadhan ini juga harus survive, kalau tidak ada perencanaan secara matang bagaimana pelayanan dari PLN ini,” tutupnya.