BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Jenazah almarhum Al-Azhar, Ketua Harian Majelis Kerapatan Adat (MKA) Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau, direncakan akan dishalatkan di Mesjid Raya An-Nur, Jalan Hang Tuah, Pekanbaru.
Menurut Alang Rizal, adik kandung Al-Azhar, jenazah akan dishalatkan di Masjid An-Nur usai shalat zuhur nanti, Rabu, 13 Oktober 2021. “Sesuai rencana jenazah akan dishalatkan di Mesjid An-Nur,” katanya.
Sebelum dibawa ke mesjid An-Nur, jenazah almarhum Al-Azhar terlebih dahulu dibawa ke Lembaga Adat Melayu Riau di Jalan Diponegoro, Pekanbaru, baru selanjutnya dibawa ke mesjid untuk dishalatkan.
Usai prosesi penyolatan di Mesjid An-Nur, jenazah Almarhum Az-Azhar langsung di bawa ke komplek tempat pemakaman umum di Air Dingin, Pekanbaru. “Insya Allah dikebumikan di pemakaman air dingin,” ucap Alang Rizal.
Seperti diketahui Datuk Seri Al-Azhar merupakan budayawan, sastrawan dan Ketua MKA Lembaga Adat Melayu Riau masa khidmat 2017-2022. Dia wafat, pada Selasa, 13 Oktober 2021, sekitar pukul 22.04 WIB di RS Awal Bros Pekanbaru. (bpc2)