Penyerahan penghargaan berlangsung di Hotel Premiere Pekanbaru, Senin (10/02/2014). idikan.
“Setelah melalui proses penilaian yang cukup panjang, kita memutuskan memberi penghargaan kepada dua tokoh tersebut. Terlebih lagi karena mereka telah mendedikasikan dirinya bagi kemajuan sektor ekonomi dan pendidikan di Riau,” kata Riko.
Sementara itu Peri Akri yang menerima penghargaan Tokoh Peduli Ekonomi Mikro mengatakan, dirinya hanya menjalankan perannya sebagai praktisi dan konsultan ekonomi mikro di Riau.
“Upaya yang saya lakukan adalah salah satu bentuk pengabdian kepada daerah khususnya di Riau yang masih membutuhkan dukungan dunia usaha dan pembiayaan mikro,” ujarnya
Sedangkan Adolf Bastian, penerima Anugerah Tokoh Peduli Pendidikan mengaku bahwa saat ini pemerintah baik nasional dan daerah, baru sampai pada tahap pengembangan dan pembangunan infrastruktur pendidikan, belum ke tahap pengembangan dan pendidikan karakter siswa.
“Karena siswa yang cerdas hanya akan muncul dari tenaga pendidik yang cerdas pula serta didukung proses pembalajaran yang berkualitas, kita belum mengarah ke sana,” katanya.(Syawal)