BERTUAHPOS.COM, Pekanbaru- Indeks Tendensi Konsumen (ITK) di Provinsi Riau pada triwulan IV 2013 memiliki nilai sebesar 105,06. Hal ini menunjukkan bahwa kondisi ekonomi konsumen meningkat atau lebih baik dari triwulan sebelumnya.
Â
Demikian hal itu diungkapkan kepala BPS Provinsi Riau Mawardi Arsyad kepada wartawan, Rabu (5/2/2014). Optimisme konsumen tercermin disetiap komponen pembentuk ITK triwulan iniÂ
Â
terutama peningkatan pendapatan rumah tangga.Â
Â
“Indeks pendapatan rumah tangga kini optimis sebesar 106,31 indeks pengaruh inflasi terhadap tingkat konsumsi sebesar 103,76 dan indeks tingkat konsumsi makanan dan bukan makanan sebesar 103,75 persen,”ingkap Mawardi.
Â
Ditambahkan Mawardi, Tingkat konsumsi rumah tangga optimis baik pada komoditas kelompok makanan maupun kelompok non makanan. Peningkatan konsumsi makanan dengan nilai indeks 102,79 hampir di semua komoditas bahan makanan dan makanan jadi.
Â
“Tingkat konsumsi non makanan juga optimis pada triwulan ini dengan indeks sebesar 105,74. indeks ini didukung oleh konsumsi untuk perumahan berupa listrik, gas dan bahan bakar dengan nilai indeks 108,06, kesehatan 101,85, pendidikan 105,71, transportasi 108,6, dan komunikasi 107,01,” papar Mawardi.
Â
Â
Sementara itu, untuk baju dengan nilai indeks 97,38 dan rekreasi nilai indeks 97,28 cendrung pesimis triwulan ini. (syawal)