BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Angkasa Pura mengadakan lomba mewarnai tingkat Taman Kanak-kanak (TK) di Bandara Sultan Syarif Kasim II, Sabtu (25/2/2017). Seketika acara itu menjadi ricuh, diawali dengan wisata bandara.
Acara yang seharusnya lancar ini diwarnai tangis dan saling dorong. Awalnya peserta yang membludak ini mengadakan lomba mewarnai, namun tempat yang disediakan awal tidak mencukupi. Lantas peserta dipindahkan ke lantai dua.
Dengan tidak terkontrolnya oleh panitia, beberapa orang tua protes, sebab terjadi saling dorong dan diantara anak-anak mereka menangis. Karena orang tua protes dengan tidak terorganisirnya acara wisata bandara, maka kegiatan tersebut dihentikan.
Oni salah satu orang tua murid mengaku sangat kecewa dengan acara yang dibuat oleh Angkasa Pura.
“Kita merasa kesal dengan tidak terorganisirnya acara dengan baik,” sebut Oni.
Sementara pihak Transvision yang juga sebagai salah satu panitia di lapangan mengaku tidak banyak tahu soal sistem kepanitiaan yang disiapkan oleh pihak Angkasa Pura 2 sebagai sponsor utma.
Pihak R2 organizer sebagai EO yang ditunjuk mengaku prosedur sudah diatur oleh pihak Angksa Pura 2 yang justru tidak berada di lapangan.
Penulis : Eli Suwanti