BERTUAHPOS.COM, RENGAT – Malang menimpa Yoga Pramana (30) Warga Kecamatan Rengat, Kabupaten Inhu harus ikhlas dan rela motor Honda Beat dengan nomor polisi BM 2222 VW miliknya di ‘embat’ oleh dua spesialis pencurian kendaraan bermotor (Curanmor), Ahad 6 Oktober 2019.
Yoga menduga bahwa aksi spesialis curanmor ini sudah sering dilakukan oleh pelaku yang sama, seperti menurut keterangannya bahwa kejadian naas yang menimpanya tersebut bukanlah kali pertama namun sudah menjadi yang kedua, kurun waktu dua bulan terakhir.
“Saya menyadari bahwa motor milik saya telah digondol spesialis curanmor, saat saya hendak pergi shalat isha sekitar pukul 19.20 Wib, hingga akhirnya saya melihat rekaman CCTV dan melaporkan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian,” kata Yoga kepada bertuahpos.com Senin, 7 Oktober 2019.
Alhasil usai ia memeriksa rekaman CCTV, ia mendapat dua pria diperkirakan berumur 30 – 35 tahun, berkulit sawo matang telah membawa kabur sepeda motor miliknya.
Saat dikonfirmasi Kapolres Inhu AKBP Efrizal melalui Paur Humas Polres Inhu Aipda Misran membenarkan kejadian tersebut dan pihak kepolisian juga sudah melihat rekaman CCTV untuk membantu para petugas untuk melacak kedua pelaku tersebut.
“Laporan kita terima dari korban tadi malam, dan dari hasil rekaman CCTV kita sudah coba menggambar kedua pelaku yang terekam CCTV tersebut,” katanya.
Kendati demikian pihak kepolisian belum dapat memastikan apakah kedua pelaku spesialis curanmor tersebut sudah melakukan aksinya secara berulang – ulang atau tidak. “Saat ini kita fokus melakukan penyelidikan dan pengejaran terlebih dahulu atas dua pelaku tersebut,” katanya.
Masih menurut Misran, bahwa dari rekaman CCTV milik korban kedua pelaku menghampiri halaman rumah milik korban diperkirakan pada pukul 19.10 Wib. “Pelaku berjumlah dua orang, satu sedang standby diatas motor milik pelaku sembari melihat situasi dan satu pelakunya lagi langsung melakukan aksi pencurian tersebut,” jelasnya.(bpc18)