BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU- Banyak orang yang beranggapan berangkat haji ketika sudah kaya. Sehingga tidak sedikit orang yang berusia lanjut baru berkeinginan naik haji.
Berbeda dengan Suarji, warga Desa Bangun Purba, Rokan Hulu ini. Meski terbilang muda, Suarji tidak ragu untuk menabung agar bisa berangkat haji di usia ke 36 tahun ini.
Seperti yang disampaikan Suarji kepada kru bertuahpos.com. “Saya sudah mendaftar sejak tahun 2010,†sebutnya ketika dijumpai menjelang berangkat ke Embarkasi Batam, Jumat (04/08/2017).
Artinya Suarji sudah mendaftar haji ketika usia masih 29 tahun. Butuh tujuh tahun bagi Suarji agar terkabul bisa berangkat ke Baitullah.
Suarji bekerja sebagai wiraswasta. Suarji berangkat haji bersama istrinya. Bagi Suarji memang sejak lama dirinya ingin memunaikan rukun Islam ke lima. “Alhamdulillah, saya diberi rejeki untuk berangkat haji. Dan rindu ke baitullah,†katanya.Â
Baca:Â Jumat Malam, Kloter Tujuh Jamaah Gabungan Sampai Embarkasi Batam
Suarji menyadari tidak sedikit orang yang beranggapan dirinya masih terlalu muda naik haji. “Saya tetap mendaftar. Karena berangkat haji memang sudah wajib,†katanya.Â
Ketika ditanya doa apa yang akan dilafalkan ketika di tanah suci nanti, Suarji hanya meminta agar usahanya lancar. “Semoga usaha lancar. Dan masyarakat lainnya diberi hidayah ikut naik haji,†sebutnya.Â
Suarji merupakan satu dari 11 jamaah haji asal Rokan Hulu (Rohul) yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) tujuh Riau embarkasi Batam. Tergabung dengan jamaah calon haji (JCH) asal Inhil enam orang, Dumai 214 orang, Pelalawan 212 orang, dan Kuansing dua orang. Jamaah Haji kloter tujuh diberangkatkan ke Pemondokan Mahbas Jin, Mekah. (bpc2)