BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Pemerintah berencana akan membangun lumbung pangan untuk memperkuat nilai nasionalisme terhadap tanah air.
Menteri Pertanian Arman Sulaiman mengatakan, lumbung pangan itu sengaja dibangun di wilayah perbatasan antar-negara. Supaya bisa meminimalisir dan mencegah terjadinya penyelundupan pangan ilegal dari luar negeri.
Pembangunan lumbung pangan efektif bersamaan dengan upaya memperkuat keamanan di wilayah perbatasan. Tujuannya supaya daerah perbatasan bisa memproduksi hasil pertaniannya sendiri, demi terciptanya swasembada pangan.
Sejumlah hasil pertanian nantinya digalakkan produktivitasnya yakni padi, jagung, cabai merah, kedelai hingga bawang merah.
Kementan sendiri telah membangun lumbung pangan di lima titik, di antaranya Entikong, Merauke, dan Nusa Tenggara Timur. Nantinya lumbung pangan dibangun di 44 titik wilayah perbatasan. “Kita nanti pasti bisa menangkan persaingan karena dari wilayah perbatasan. “Sebab, dilempar keluar dengan cepat itu sudah bisa dinamakan ekspor,” katanya
Penulis: Melba