BERTUAHPOS.COM (BPC), TEMBILAHAN – Asisten I Setda Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Darussalam membuka secara resmi lomba memasak cipta menu serba ikan yang di taja oleh Dinas kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Kabupaten Inhil di Gedung Wanita Tembilahan, Kamis (30/7/2015).
Mewakili Bupati Inhil, Asisten I ini mengatakan bahwa Inhil ini merupakan penghasil Ikan yang cukup besar, sebab Potensi Kelautan dan perikanannya cukup banyak seperti, pada tahun 2014 lalu sumberdaya penangkapan perairan laut mencapai 109,212 ton, perairan umum 2.600 ton, Budidaya air tawar 1.657 Ha, dan Budidaya air payau 31.600 Ha.
“Namun dalam pemanfaatannya oleh masyarakat kita selama ini, baru sebatas memanfaatkan untuk lauk pauk semata. Padahal bila dicermati, olahan daging ikan dapat dijadikan berbagai macam menu masakan,†sebutnya.
Lebih lanjut ia mengatakan, kalaulah semua itu dikelola dan diolah oleh Industri Rumah Tangga atau Usaha Kelompok Rumah Tangga seperti kelompok Up2k, tentu katanya dengan sendirinya dapat meningkatkan pendapatan keluarga dan mendorong tumbuh dan berkembangnya ekonomi kerakyatan.
Untuk itu, kedepannya ia berharap kepada SKPD terkait agar dapat mencari terobosan dan inovasi serta membuat berbagai macam program guna melatih dan membina kelompok-kelompok organisasi masyarakat agar mampu memanfaatkan ikan sebagai sumber ekonomi, guna meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat.
Adapun pelaksanaan lomba ini, merupakan salah satu program bidang Kelautan dan Perikanan yang bertujuan untuk menyebarluaskan dan menginformasikan gemar makan ikan menuju industrialisasi produk olahan hasil perikanan yang berkualitas kepada masyarakat di Kabupaten Inhil.
“Kegiatan ini bukan sekedar untuk mencari siapa pemenang atau juaranya, tetapi lebih dari itu, kegiatan ini saya harapkan menjadi motivasi bagi nelayan khususnya, dan masyarakat Inhil umumnya supaya dapat memanfaatkan Ikan, guna mewujudkan kesejahteraan keluarga dan mengangkat harkat dan martabat masyarakat Inhil,†ujarnya.
Ia juga berharap kepada seluruh peserta, untuk dapat mengikuti lomba cipta menu serba ikan ini dengan baik, sehingga tujuan yang kita harapkan dapat tercapai. Diinginkannya momentum ini sebagai ajang pembelajaran untuk dikembangkan di lingkungan dan daerah masing-masing, sehingga kegiatan ini benar-benar berdampak positif bagi masyarakat kita dalam mengembangkan dan mendayagunakan ikan sebagai salah satu sumber kehidupan.
Untuk diketahui, peserta yang mengikuti lomba ini adalah ibui-ibu Tim Penggerak PKK Kecamatan Se-Inhil sebanyak dengan Tim Penilai dari 4 Orang yang berasal dari Universitas Islam Indragiri (UNISI), Dinas Kesehatan, TP PKK Kabupaten Inhil dan SMK Tembilahan. (Adv/Pemda/ezy)