BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Pelaku penikaman Imam Mesjid Al-Falah Darul Muttaqi Pekanbaru, atas nama Yazid Nasution diketahui adalah seorang jemaahnya. Polisi mengungkap pelaku berinisial IM.
Menurut keterangan korban, dia mengenali pelaku. Pelaku beberapa kali melakukan konsultasi dengannya sebelum peristiwa penikaman itu terjadi, pada Kamis malam, 23 Juli 2020. Korban mengalami luka gores di salah tu bagian dadanya namun tidak parah.
Salah seorang jemaah di mesjid itu, kepada Bertuahpos, IM memang menghubungi Yazid dengan tujuan untuk diruqyah. Namun memang belum terlaksana proses ruqiyag kepada IM. Dia mengeluh sakit dan tidak nyaman.
Polisi mengungkap bahwa IM merupakan warga yang berdomisili di Jalan Riau Pekanbaru. “Mereka ini saling mengenal, karena pelaku sering berkonsultasi kepada korban,” kata Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Nandang Mu’min Wijaya, dan pelaku sudah diamankan di Mapolsek Pekanbaru.
“Pertama penusukan pelaku ini meleset, dan untuk penusukan kedua mengenai dada sebelah kiri. Untuk korban hanya terkena luka gores sedikit saja, dan pisau yang digunakan pelaku bengkok,” jelasnya.
Kronologi Peristiwa Penusukan Imam Mesjid
Sebuah video viral beredar menunjukkan bagaimana insiden penikaman itu dilakukan oleh IM. Ketika itu, usai shalat Isya berjemaah di Mesjid Al-Falah Darul Muttaqin di Jalan Sumatera, Pekanbaru.
Seorang jemaah mengungkapkan, pelaku sebelumnya juga ikut shalat berjemaah, pada saat Yazid membaca doa, IM beranjak ke depan melalui samping, sehingga tidak dicurigai. Lalu kemudian dia tiba-tiba muncul dari balik mimbar dengan membawa pisau dapur.
Dengan cepat dia berusaha menikam Yazid dari arah depan. Namun tusukan pertamanya meleset. Lalu dia kembali menghunuskan pisau itu untuk kedua kalinya, hingga menyebabkan bagian dada Yazid mengalami luka gores.
Dari rekaman video CCTV peristiwa itu terjadi kurang lebih 41 detik. Namun dalam video itu terlihat 2 pelaku, namun salah satu dari mereka berhasil melarikan diri.
Dalam video itu juga terlihat bagaimana Imam terjatuh dan jemaah lain melakukan pertolongan dengan menangkap pelaku. Saat itu juga pelaku dilarikan ke Polsek Kota Pekanbaru saat itu juga.
Pelaku Diduga Alami Gangguan Jiwa
Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Nandang Mu’min Wijaya, mengatakan belum diketahui secara pasti motif penikaman Imam Mesjid bernama Yazid itu. Namun pihak kepolisian akan melakukan tes kejiwaan kepada pelaku.
“Kita akan melakukan pengecekan kesehatan jiwa dari si pelaku, nanti perkembangan akan kita informasi lebih lanjut,” ungkapnya.
Dia menambahkan, pihak kepolisian juga sebelumnya sudah melakukan tes urine dan negatif. Polisi memastikan bahwa korban, Imam Mesjid Yazid, masih tetap bisa melakukan aktivitas seperti biasa.
Luka yang dialami akibat penusukan itu tidak parah, hanya goresan. Pihak polisi juga sudah mengolah TKP dan mengamankan pisau serta rekaman CCTV masjid. (bpc2)