BERTUAHPOS.COM – Zaman sekarang, mobil sudah jadi kebutuhan pokok orang-orang kelas menengah ke atas yang hidup di kota besar. Rasa enggan memanfaatkan kendaraan umum yang bau dan tidak aman menjadi salah satu faktor pendorongnya.
Dalam membeli mobil, Anda perlu memperhatikan beberapa hal sebelum akhirnya menjatuhkan pilihan. Berikut adalah 7 kesalahan yang biasa dilakukan orang-orang dalam proses membeli mobil, baik second maupun keluaran terbaru, yang dilansir dari Ask Men.
1. Tidak membaca review terlebih dahulu
Cari informasi tentang spesifikasi mesin, irit atau tidaknya terhadap bahan bakar, dan juga tentang harga pasarannya. Ada baiknya Anda membeli mobil yang harga jual kembalinya tidak jatuh.
2. Membeli mobil asal bagus desainnya
Perhatikan betul-betul penjelasan yang diberikan oleh staf showroom atau dealer. Jangan sampai perhatian Anda teralihkan oleh mobil lain yang desain atau bodinya lebih keren, atau warnanya lebih trendi. Ingat, yang Anda paling butuhkan adalah performa mesin yang bagus, bukan desain body.
3. Tergesa-gesa menentukan pilihan
Timbang-timbang lagi mengenai prospek mobil tersebut ke depannya, apakah akan Anda memberikannya pada anak setelah 10 tahun kepemilikan atau akan menjualnya kembali.
4. Hanya mengunjungi dealer yang dekat-dekat saja
Survei internet memang penting, namun alangkah akan lebih baik jika Anda juga mengunjungi dealer atau showroom yang agak jauh dari tempat tinggal Anda.
5. Tidak melakukan test drive
Jangan sampai Anda melewatkan kesempatan untuk bisa mencoba test-drive.
6. Fokus kepada cara pembayaran, bukan harganya
Bicara soal harga mobil, kebanyakan orang memilih untuk melakukan kredit daripada membayar cash. Sebenarnya, cara manapun yang Anda pilih boleh-boleh saja. Namun, Anda harus berfokus pada harga total mobil tersebut, bukan bagaimana cara pembayarannya.
7. Tidak mempertimbangkan asuransi
Zaman sekarang, sudah banyak orang yang familiar dengan asuransi mobil. Untuk menjauhkan Anda dari kerugian materi yang tak terbendung ketika kecelakaan terjadi, sebaiknya Anda juga sudah memikirkan asuransi sebelum membeli mobil baru.(merdeka.com)