BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Potensi hujan masih dominan di Riau pada hari ini, Selasa, 9 Oktober 2018. Jika dilihat dari waktu, hujan berpotensi turun sejak pagi, siang, malam hingga dini hari nanti.
Kasi Data dan Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru, Marzuki menjelaskan, sifat hujan sedikit bervariasi. Misalnya pada pagi ini hujan dengan intensitas ringan dan bersifat lokal.
“Tapi pada siang, malam dan dini hari nanti kecenderungan curah hujan, sedang hingga lebat bahkan dapat disertai petir dan angin kencang,” katanya, Selasa, 9 Oktober 2018 di Pekanbaru.
Berikut ini perkiraan kondisi cuaca di Riau yang dirilis oleh BMKG Stasiun Pekanbaru:
– Pagi hari: Cerah Berawan. Potensi Hujan ringan bersifat lokal terjadi di sebagian wilayah Kab. Bengkalis, Kab. kep Meranti, Kab. Kampar dan Kab. Kuansing.
– Siang hari: Berawan. Potensi Hujan sedang hingga lebat yang disertai petir dan angin kencang yang terjadi di sebagian wilayah Kab. Rohil, Kab. Rohul, Kota Dumai, Kab. Siak, Kota Pekanbaru, Kab. Kampar,, Kab. Pelalawan, Kab. Kuansing dan Kab. Inhil.
– Malam hari: Berawan. Potensi Hujan ringan hingga sedang yang terjadi di sebagian wilayah Kab. Rohil, Kab. Rohul, Kab. Siak, Kab. Kuansing, Kab. Inhu dan Kab. Inhil.
– Dini hari: Berawan. Potensi Hujan ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah Kab. Rohil, Kab. Rohil, Kab. Kota Pekanbaru, Kab. Pelalawan dan Kab. Siak.
– Suhu udara: 23.0 – 34.0 derajat celcius
– Kelembapan udara: 45 – 98 persen
– Angin: Timur – Selatan/09 – 27 km/jam. (bpc3)
Â