BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Bisnis perhotelan memang tumbuh subur di Kota Pekanbaru. Bahkan dengan mudah kita bisa menjumpai bangunan ruko yang beralih fungsi menjadi hotel. Banyak juga gedung baru yang sengaja dibangun menjadi penginapan mulai dari kelas melati hingga bintang lima.
Tak hanya hotel konvesional saja, hotel yang berlabel syariah turut meramaikan persaingan. Namun bagi Edyanus Herman Halim, pengamat ekonomi Riau menilai Hotel Syariah mesti memiliki keunggulan tersendiri untuk tetap bersaing dengan hotel konvesional.
Ia menambahkan, kendati masyarakat didominasi warga muslim, itu tidak menjadi jaminan Hotel Syariah bisa mengalahkan hotel konvensional. “Meski banyak penduduk muslim, tidak menjadi jaminan Hotel Syariah akan mulus saja dalam berusaha,” tambahnya.
Selain harus berhadapan dengan persaingan hotel konvensional, hotel berbasis Syariah masih menghadapi minimnya iven yang ada di Pekanbaru. Sebab meningkatnya kunjungan wisata terkesan musiman pada saat hari libur semata. Meskipun demikian Edyanus memandang hotel Syariah akan tetap bertahan dengan syarat giat melakukan pembenahan dari segi pelayanan.
“Dengan pelayanan yang baik, maka pelanggan akan senang dan nyaman menggunakan jasa penginapan,” himbaunya. (riki)